STIKMA, Juara II Lomba Posdaya Tingkat Malang Raya “Pembuatan Website Profil Posdaya”

pemenang

BERPRESTASI,

Mahasiswa STT STIKMA Internasional mengikuti lomba posdaya 2015 kategori lomba pembuatan website profil posdaya dengan tema Pemberdayaan Masyarakat Malang Berdikari melalui POSDAYA. Lomba ini diadakan dalam rangka Pameran Posdaya Tahun 2015 Universitas Merdeka Malang sebagai Koordinator Wilayah Jawa Timur II. Juni hingga Juli 2015. Peserta lomba STT STIKMA Internasional diwakili oleh mahasiswa S1 program studi Teknik Informatika yaitu : 1. Rofianto, 2. Qholis Liash Fiyansyah, 3. M. Syahrul Fitri dan 4. Andhika Kurnia Aufa Azham dengan pembimbing Bapak Ahmad Jufri, MT selaku Ketua LPPM STT STIKMA dan Bapak Toni Tegar Sahidi, S. Kom selaku dosen Teknik Informatika.

Lomba dilaksanakan pada Kamis, 6 Agustus 2015 bersamaan dengan kegiatan Talkshow Semanggi TVRI dan Pameran Posdaya 2015 yang menampilkan produk–produk posdaya dari kampus-kampus dimalang dengan 45 peserta lomba. Tema pameran posdaya adalah Gebyar Intensifikasi dan Intervensi Posdaya, Alhamdulillah, STT STIKMA Internasional mendapatkan juara II.

“Ini adalah lomba pertama yang kami ikuti, banyaknya pesaing membuat kami semakin sungguh – sungguh untuk mempersiapkan segalanya dengan baik. Kami menyadari hanya kerja keras dan doa yang akan menghantarkan menuju sukses. Setelah diumumkan sebagai Juara II, sesungguhnya kami sangat terkejut. Ini adalah pengalaman yang sangat berharga. Pertamakali dan langsung mendapat juara. Semoga kita semakin banyak berprestasi dimasa depan dan ikut mengantarkan STIKMA menuju The Golden Age”.Ungkap Rofianto.

Selamat dan Sukses untuk mahasiswa STIKMA yang telah berhasil sebagai Juara II Lomba Posdaya 2015. Teruslah berprestasi, bangun perubahan dan jadilah penentu masa depan. (R)

STIKMA-WA0008

POSDAYAWA0005

posdaya2

stikma2

STT STIKMA

 

Internasional

Open chat
Hello 👋
Ada yang bisa kami bantu