Build Your Startup Now

Dalam rangka mendukung program Kemenristek DIKTI mencetak 600 Startup di tahun 2017 dan 800 Startup di tahun 2018. APTIKOM Wilayah 7 Jawa Timur mengadakan Roadshow Startup Talk and Workshop dengan tema “Build Your Startup Now”. Tujuan dari kegiatan ini salah satunya yaitu memotivasi mahasiswa untuk menjadi wirausahawan bidang teknologi informasi mengingat jumlah pengusaha berbasis teknologi pada tahun 2016 baru mencapai 0,67% dari jumlah pengusaha mikro yang mencapai 2,47% dari jumlah keseluruhan wirausahawan di Indonesia.

Kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 20 November 2017 sampai 30 November 2017. STT STIKMA Internasional sebagai salah satu perguruan tinggi yang berfokus pada bidang TIK di Jawa Timur tidak ketinggalan ikut menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini. Dalam kegiatan Roadshow yang diadakan di STT STIKMA Internasional hari Rabu tanggal 29 November 2017 pukul 18.15 – 21.30 WIB yang diisi oleh 3 pemateri, yaitu James F. Tomashauw dari Futurepreneur serta tim dari “Nyank Pasar”. Walaupun kegiatan ini diadakan pada malam hari tetapi para pemateri dan peserta (mahasiswa STIKMA dan beberapa siswa SMK yang diundang) tetap semangat mengikuti kegiatan sampai dengan selesai. Dari kegiatan ini diharapkan para peserta memiliki gambaran dan motivasi dalam membangun sebuah Startup berbasis Teknologi Informasi.

Open chat
Hello 👋
Ada yang bisa kami bantu